Bisnis Online Affiliasi Produk Amazon

Ada satu lagi bisnis online yang populer dan banyak sekali peminatnya. Yaitu bisnis online affiliasi produk amazon. Amazon sebagai salah satu website jual beli retail terbesar di Amerika dan dunia dengan jutaan jumlah produk yang tersedia, juga memiliki sistem afiliasinya sendiri guna membantu meningkatkan jumlah penjualan produk-produknya.

Konsepnya sangat simple dan mudah. Kita hanya tinggal mendaftar sebagai affiliate di website amazon, setelah diterima kita tinggal memilih salah satu atau banyak produk yang dijual di amazon untuk kita promosikan menggunakan website atau blog kita. Jika ada pembeli yang membeli produk tersebut atau produk lainnya menggunakan link affiliasi kita, maka kita akan mendapatkan komisi penjualannya.

Besaran persentase komisi berbeda-beda mulai dari 4% hingga 7% sesuai dengan volume order yang berasal dari link affiliasi kita.

Untuk menerima pembayaran komisi kita bisa menggunakan cek, gift card amazon, atau yang paling mudah dan cepat menggunakan akun payoneer yang diaktifkan US payment servicenya. Pembayaran komisi tersebut akan dikirimkan amazon ke akun payoneer kita, yang kemudian kita bisa menarik saldo yang ada di akun payoneer menggunakan kartu debit mastercard payoneer di atm mana saja di dunia selama menerima kartu berlogo mastercard.

Meskipun affiliate yang berbisnis di amazon sangat besar jumlahnya namun tetap masih ada celah bagi anda yang baru akan memulai bisnis ini, karena besarnya kesempatan yang ada di bisnis ini. Kita bisa menggunakan website review produk kita sendiri atau menggunakan platform web 2.0 seperti squidoo atau hubpages. Manapun yang anda pilih ini bisa menjadi alternatif inspirasi bisnis online yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan penghasilan dari internet.